Minggu, 08 Juni 2014

Apa Fungsi Unsur Hara Boron (B) pada Tanaman?

Sahabat agro, pada kesempatan kali ini mari kita mengulas Apa Fungsi Unsur Hara Boron (B) pada Tanaman. Yang mana unsur hara Boron ini termasuk  Unsur Hara Mikro.

Kurang-unsur-hara-boron-b-pupuk-organik-nasa

Fungsi Unsur Hara Boron (B) pada Tanaman diantaranya:
  • Sangat dibutuhkan pada pembentukan sel yang sedang tumbuh.
  • Membantu sintesis protein.
  • Membantu  metabolisme karbohidrat.
  • Mengatur kebutuhan air di dalam tanaman.
  • Membentuk serat dan biji.
  • Merangsang proses penuaan tanaman.

Gejala kekurangan Unsur  Hara Boron (B) pada Tanaman :
  • Pada apel, warna pucat, kulit buah retak, dan rasanya seperti gabus.
  • Pada kobis, daun menjadi lebih tipis dan muncul bercak-bercak kuning dipinggir daun.
  • Pada kembang kol, selain bercak kuning, daun juga menggulung ke bawah.
  • Pada jeruk, daun akan mengecil dan muncul bercak kuning, bunga lebih cepat rontok, daging buahnya keras dan kulit buah menipis.
  • Pada jagung, tongkol membengkok.
  • Batang muda mudah patah.
Demikian ulasan mengenai Apa Fungsi Unsur Hara Boron ( B) pada Tanaman dan gejala kekurangannya, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar